Perubahan Besar Destiny 2 yang Wajib Tahu

Destiny 2 akan mendapatkan pembaruan besar melalui “Codename Frontiers” yang datang dengan banyak fitur baru dan sistem yang lebih menarik. Bungie, developer dari game ini, siap menghadirkan pengalaman bermain yang segar dengan dua ekspansi baru setiap tahun, serta pembaruan gratis empat kali dalam setahun. Tidak hanya itu, ada juga perubahan besar pada raid, dungeon, armor, dan sistem loot yang pastinya bikin para pemain makin ketagihan!

Model Rilis Baru dan Ekspansi Setiap Enam Bulan

Mulai tahun 2025, Bungie mengganti model rilis dengan dua ekspansi per tahun, masing-masing hadir setiap enam bulan. Selain itu, mereka juga akan memberikan pembaruan besar setiap musimnya yang gratis untuk semua pemain! Jadi, kamu nggak perlu khawatir lagi tentang membeli konten musiman. Setiap ekspansi akan membawa cerita baru, lokasi baru, senjata, dan gear keren!

The Portal: Pusat Segala Aktivitas

Bungie juga memperkenalkan The Portal, sebuah hub baru yang menggantikan menu Destinations. Dengan The Portal, kamu bisa lebih mudah menemukan aktivitas yang sedang berlangsung tanpa ribet scroll-scroll panjang. Di dalamnya, kamu akan menemukan kategori seperti Solo Ops, Fireteam Ops, Crucible, dan masih banyak lagi.

Solo Ops: Tantangan untuk Pemain Solo

Pemain yang suka main solo akan dimanjakan dengan Solo Ops, yaitu misi singkat yang bisa kamu selesaikan dalam waktu sekitar 10 menit. Misinya menantang karena musuh akan muncul secara dinamis, menyesuaikan dengan cara kamu bermain.

Raid dan Dungeon yang Lebih Seru

Konten endgame seperti raid dan dungeon juga mendapat pembaruan besar. Mulai tahun depan, akan ada satu raid dan satu dungeon baru setiap tahunnya, dengan tambahan fitur baru dan tantangan yang lebih seru. Selain itu, dungeons nggak perlu lagi beli terpisah, karena akan langsung ada dalam ekspansi yang dirilis.

Armor dan Sistem Loot yang Lebih Menarik

Salah satu perubahan terbesar adalah pada sistem armor. Stat armor sekarang dihitung dengan lebih detail, dan kamu bisa meng-upgrade stat sampai 200! Ditambah lagi, armor sekarang memiliki jenis yang lebih spesifik sesuai dengan gaya bermain, seperti armor yang mendukung melee atau grenade. Kamu juga bisa mendapatkan bonus khusus dengan mengenakan set armor yang lengkap!

Tantangan dan Reward yang Lebih Kustomizable

Bungie memperkenalkan sistem Challenge Customization yang memungkinkan kamu mengatur tingkat kesulitan aktivitas. Semakin besar tantangannya, semakin besar juga hadiah yang bisa kamu dapatkan. Setiap aktivitas, dari Strikes hingga raid, kini bisa disesuaikan tingkat kesulitannya!

Jadi, Apa yang Paling Kamu Tunggu?

Dengan semua pembaruan ini, Destiny 2 Codename Frontiers tampaknya bakal menjadi pengalaman baru yang seru dan penuh tantangan. Dari ekspansi yang lebih sering hingga sistem armor yang lebih mendalam, Bungie benar-benar menghadirkan sesuatu yang besar untuk para penggemar Destiny. Apa bagian yang paling kamu tunggu? Berikan pendapatmu di komentar ya!