Red Dead Redemption 2 Akan Hadir di Nintendo Switch 2

Red Dead Redemption 2, game petualangan koboi populer buatan Rockstar, kabarnya akan dirilis untuk konsol terbaru Nintendo, yaitu Switch 2. Game ini diprediksi akan meluncur akhir tahun 2025, berdasarkan laporan dari Gamereactor yang mendapat informasi dari sumber dalam Rockstar.

Kabar ini muncul setelah CEO Take-Two, Strauss Zelnick, menyampaikan rasa optimis terhadap Switch 2 dalam laporan keuangan terbaru mereka. Take-Two, sebagai perusahaan induk Rockstar, telah menyiapkan empat judul game untuk Switch 2. Di antaranya adalah Borderlands 4Sid Meier’s Civilization 7, serta dua game olahraga dari 2K Sports, yaitu NBA 2K dan WWE 2K.

Menurut Zelnick, ini adalah jumlah game terbanyak yang pernah mereka siapkan untuk peluncuran konsol Nintendo. Ia mengakui bahwa selama ini menjadi pihak ketiga di ekosistem Nintendo bukanlah hal yang mudah, namun kini melihat Nintendo lebih terbuka terhadap kerja sama, Take-Two pun siap berinvestasi lebih besar.

Ia menambahkan bahwa tidak semua game akan dirilis di semua platform, tapi mereka ingin hadir di tempat di mana konsumen berada. Zelnick juga melihat adanya peluang untuk merilis kembali game-game lama mereka di platform baru, yang disebut sebagai “catalogue opportunities”.

Hal ini membuat banyak pihak berspekulasi bahwa Red Dead Redemption 2 termasuk dalam kategori tersebut. Apalagi sebelumnya juga muncul kabar soal port GTA 4 ke konsol modern, yang kemungkinan besar juga termasuk Switch 2.

Di sisi lain, Zelnick sempat menanggapi penundaan perilisan GTA 6 ke tahun depan. Ia mengatakan penundaan ini bertujuan agar Rockstar bisa mewujudkan visi kreatif mereka tanpa batasan.